Iklan, Mengganggu dan Menghasilkan

Advertise here! Ingin kaya mendadak? Klik disini!

Hello sobat blogger! Mengawali pertemuan kita di bulan maret ini, saya ingin berbagi cerita untuk kalian sobat blogger. Mungkin kata-kata di atas itu sudah tidak asing lagi di mata kita para internet surfers. Ya, itu adalah kata-kata para advertiser yang sedang berusaha mencari uang di internet. Sesuai dengan judul artikel ini, iklan itu mengganggu dan menghasilkan. Sekarang saya mengalami dilema tersebut. Satu sisi, saya tidak  ingin blog saya ini ramai dengan iklan-iklan, tapi jika tidak begitu dari mana saya bisa dapat penghasilan lebih? Dan dari situlah saya ingin bercerita dan membahas tentang iklan dan mungkin sedikit tips dari saya tentang bagai mana cara mengatur letak penempatan iklan-iklan tersebut sehingga tidak akan terlalu mengganggu.


Ok kalo gitu, kita langsung saja review yang satu ini...
Sekarang ini, banyak sekali penyedia layanan iklan yang ada di internet. Ada AdHitz, kumpulblogger, dan yang sedang tren sekarang adalah Adsense. Pada dasarnya, semua penyedia jasa iklan tersebut bertujuan sama, yaitu mendapat keuntungan dari para pemakai jasa iklan. Namun, untuk mendapatkan keuntungan yang lebih, para penyedia iklan itu pun memakai strategi lain, yaitu mengajak para web developer atau pemilik web untuk membantu mempromosikan klien mereka dengan memberi imbalan kepada web developer dengan teknik bayar/klik. Rupanya metode itu sepertinya menjanjikan, sehingga tidak jarang kita temukan iklan-iklan baris bahkan banner-banner berserakan di halaman-halaman web yang memang sudah populer bahkan website eksklusif Facebook pun tidak luput dari iklan-iklan.

Nah, itu tadi sedikit pembahasan tentang iklan. Disini, saya hanya ingin berbagi keluh kesah kepada kalian sobat blogger (ciyee). Sebetulnya, saya tidak ingin blog saya ini di-bala-i (diramaikan) oleh iklan-iklan baris atau pun gambar. Mending kan, kalau iklan baris dan gambarnya mendukung atau minimal cocok dengan blog kita dan kebanyakan iklan yang ngga enak untuk dilihat termasuk di blog saya  ini. Tapi mau bagaimana lagi, untuk mendapatkan sesuatu yang lebih, memang harus ada yang dikorbankan. Dan itu pun merupakan langkah awal saya yang ingin mulai mencoba masuk ke dunia internet marketing. Meskipun sulit, tapi daripada saya menganggur dirumah, mending saya coba-coba saja. Siapa tahu kan, dari coba-coba jadi pengusaha internet? Hehe..amiin....

Nah, memang iklan itu mengganggu, tapi untuk menyiasatinya supaya tidak terlalu mengganggu, saya punya sedikit tips buat kalian yang ingin saya bagikan kepada kalian sobat blogger. Mungkin tidak terlalu efektif karena ini dibuat menurut kemauan saya sendiri, tapi setidaknya dapat membantu kalian dalam mengelola blog kalian supaya tetap rapi dan produktif.

Pertama, jika kalian ingin menggunakan jasa advertising di blog kalian, pilihlah penyedia jasa yang menampilkan iklan-iklan yang sesuai dengan konten blog kalian.

Kedua, jika sudah mendaftarkan blog kalian ke penyedia jasa iklan, jangan memilih semua kategori iklan yang disediakan. Misalnya, disediakan opsi Internet, Komputer, Bisnis Online, Biro Jodoh, dll. Kalian pilih opsi yang paling sesuai dengan konten blog kalian. Meski nantinya kalian tetap mendapatkan iklan yang tidak sesuai, karena itu merupakan iklan yang di random/acak.

Ketiga, sesuaikan layout iklan yang akan ditampilkan dengan layout blog kita.

Keempat, sediakan space/kolom khusus untuk iklan. Jangan sampai ruang kosong yang digunakan untuk tempat beristirahat mata, menjadi tempat iklan yang hanya membuat jengkel. Saya pernah masuk ke sebuah web yang isinya iklan semua. Sisi kanan, kiri, atas ,bawah bahkan ditengah artikelnya terdapat iklan. Dan yang saya rasakan, para pengunjung bukan merasa nyaman dengan web tersebut dan akhirnya menjatuhkan trafic web itu.

Kelima, bermain bersih. Maksudnya disini, kalian jangan coba-coba untuk menjebak para pengunjung dengan membuat link pengecoh agar si pengunjung mau meng klik iklan yang ada di blog kalian tanpa mereka sadari. Bahkan ada satu blog yang pernah saya kunjungi menggunakan link frame pada artikelnya. Jadi, tiap kita mengklik tulisan yang ada di artikel itu selalu dibarengi muncul jendela PopUp. Trik tersebut bukan membuat pengunjung merasa nyaman, tapi malah akan membuat trafic di web tersebut turun karena ketidak nyamanannya.

Nah, itu dia sobat blogger tips dari saya dalam me-manage iklan yang ada di blog kalian. Selain kelima tips di atas, kalian juga harus memperhatikan kuantiti/banyaknya iklan yang tayang di halaman blog kalian. Misalnya kalian sudah punya iklan dari google adsens, kalian tampilkan iklan yang berasal dari google adsens tersebut tidak melebihi tiga buah iklan. Karena percuma, meskipun di pasang banyak, toh itu hanya dari satu penyedia, meskipun dipasang banyak-banyak yang masuk hitungan pun cuma satu. 

Nah sekian dulu untuk artikel kali ini. Mungkin kita akan membahas hal menarik lainnya di artikel selanjutnya. Dan saya katakan sekali lagi, iklan itu mengganggu dan menguntungkan.


Next PostPosting Lebih Baru Previous PostPosting Lama Beranda

3 komentar:

  1. terimakasih sob''
    saya juga pengiklan tp gx parah2 amat heheh
    semoga sobat berkenan berkunjung ke blog saya http://yuudi.blogspot.com

    BalasHapus
    Balasan
    1. hahaha...siap bos...
      tar mampir kesana deh...

      Hapus
  2. gan saya sudah klik iklan di blog agan..

    tolong klik iklan saya juga ya gan di http://martoleall.blogspot.com

    BalasHapus